BERITABAIK.ID - Ramadan menandai momen istimewa untuk bersatu dan merayakan kebersamaan; juga merayakan bulan suci penuh keberkahan dan syukur atas nikmat dan karunia yang didapat.
Pullman Bandung Grand Central mempersembahkan Caravanserai Iftar Festive Buffet, sebuah perjalanan kuliner untuk menemukan kelezatan dari berbagai belahan dunia. Menghidupkan suasana kekayaan budaya tradisional Timur Tengah berpadu dengan sentuhan modern, pilihan ideal untuk merayakan momen berharga bersama orang-orang terkasih.
Tahun ini, Sadrasa Restaurant dan Pullman Bandung International Convention Center mengusung konsep “Caravanserai” sebagai tema berbuka puasa di bulan Ramadan yang merupakan tempat persinggahan untuk rombongan perjalanan di sepanjang tepi jalan sutra.
Dimana para tamu dapat melepas dahaga dan mencicipi hidangan setelah berpuasa seharian dengan sajian khas dari pejuru Timur Tengah, Asia, dan Nusantara dengan dekorasi dan pengaturan tempat duduk cantik layaknya berada di dalam Caravanserai. Dilengkapi dengan elemen dekorasi safari padang pasir dan gelaran tikar khas Timur Tengah untuk kenyamanan dan kehangatan berbuka puasa layaknya sebuah oasis di tengah padang pasir.
Para tamu akan disajikan ragam pilihan menu berbuka puasa All You Can Eat Buffet menggugah selera mulai dari Takjil hingga makanan penutup seperti Baklava, Lamb Ouzi, Beef & Chicken Shawarma, Konro Bakar, Coklat Kurma, dan masih banyak lainnya.
Tersedia mulai hari Selasa, 12 Maret 2024 hingga hari Selasa, 09 April 2024 pukul 17:30 WIB hingga 22:00 WIB.
Tidak lupa dilengkapi dengan penampilan Live Music dan tarian sufi yang senantiasa akan menemani momen berbuka puasa bersama keluarga dan kerabat menjadi lebih berwarna.
Caravanserai Iftar Festive Buffet tersedia dengan harga Rp. 485,000 per orang dewasa dan Rp. 242,500net per anak (Usia 6-12 Tahun). Dapatkan penawaran Beli 4 Dapat 5 dengan 2x ALL Poin Reward* Plus, diskon tambahan 5% khusus anggota ALL Accor Live Limitless dan In-house Guest, 10% bagi anggota Accor Plus.
Spesial 12-14 Maret & 7-9 April 2024, nikmati diskon tambahan 15% untuk anggota ALL Accor Live Limitless dan In-house Guest, 20% anggota Accor Plus. Syarat dan Ketentuan Berlaku.
Untuk pemesanan dan informasi lebih lanjut, silakan hubungi 022-8603 8888 atau WhatsApp di 0857-9814-6573 dan kunjungi www.pullman-bandung-grandcentral.com
Dalam semangat mendukung mereka yang kurang mampu dan membutuhkan selama bulan suci Ramadan, Accor akan mendonasikan Rp5.000 untuk setiap prasmanan buka puasa yang dipesan oleh anggota ALL – Accor Live Limitless kepada A Trust For A Child (ATFAC) di Indonesia yang dioperasikan oleh Yayasan Peduli Tunas Bangsa. Didirikan pada tahun 2001 oleh Accor Indonesia, ATFAC mendukung anak-anak kurang mampu dengan pembelajaran setelah sekolah dan fasilitas sosial
Editor : Nadiana Tsamratul Fuadah