• Rabu, 17 Agustus 2022

Yuk! Nikmati Cantiknya Desa Wisata Belitar Seberang di Bengkulu

- Rabu, 3 Agustus 2022 | 16:32 WIB
Menparekraf Sandiaga Uno. (Dokumentasi Kemenparekraf RI)

BERITABAIK.ID - Desa Wisata Belitar Seberang yang berada di Kabupaten Rejang Lebong, Bengkulu berhasil masuk dalam 50 besar desa wisata terbaik ajang Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) tahun 2022.

Kenalan sama destinasi wisata keren ini yuk! Desa Wisata Belitar Seberang menawarkan wisata alam, buatan, dan budaya yang unik, serta ditunjang dengan fasilitas pendukung yang lengkap.

Objek wisata utamanya berupa air terjun bernama Air Terjun Tri Sakti dan Air Terjun Puspa Dewi.

Air Terjun Tri Sakti memiliki air dengan suhu yang dingin, sementara Air Terjun Puspa Dewi bersuhu panas.

Kedua aliran air ini akan bertemu dan menyatu di satu titik. Fenomena air terjun ini merupakan satu-satunya di Indonesia.

Baca Juga: Kokoh di Puncak Klasemen, Indonesia Optimistis Juara ASEAN Paragames 2022

Selain itu, ada juga wisata edukasi pengolahan nira. Di dalamnya, wisatawan bisa belajar mengolah air nira mulai dari penyadapan sampai menjadi gula merah.

Belum habis loh, ada wisata budaya kuda lumping serta yang tidak boleh terlewat, wisata kuliner memakan balendu atau ulat pohon.

Makanan ekstrem ini bisa dinikmati hidup-hidup atau dimasak terlebih dahulu dalam bentuk lauk yang sudah digoreng.

Halaman:

Editor: Gin Gin Tigin Ginulur

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Yuk, Mengenal Sejarah Kebun Binatang Bandung

Kamis, 4 Agustus 2022 | 19:24 WIB

Yuk, Jaga Kelestarian Candi Borobudur

Selasa, 7 Juni 2022 | 12:34 WIB
X