• Sabtu, 4 Februari 2023

Ridwan Kamil Hibur Anak-anak Terdampak Gempa Cianjur

- Minggu, 27 November 2022 | 16:18 WIB
Ridwan Kamil menghibur anak-anak korban gempa Cianjur. (Foto: Humas Jabar)

BERITABAIK.ID - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meninjau warga yang terdampak gempa bumi di Desa Tegallega, Kecamatan Warungkondang, Kabupaten Cianjur, Sabtu (26/11/2022). 

Dalam peninjauan tersebut, Ridwan Kamil membagikan pizza kepada anak-anak yang mengungsi di tenda posko.

Anak-anak terlihat bahagia dan antusias saat menerima potongan pizza dari Ridwan Kamil.

"Assalamualaikum anak-anak sehat? Sehat-sehat, ya," ucap Ridwan Kamil dalam keterangan persnya, Minggu (27/11/2022). 

Ridwan Kamil memang kerap membagikan piza kepada anak-anak terdampak gempa Cianjur.

Pada Jumat (25/11/2022), ia membagikan pizza kepada anak-anak di Desa Gasol, Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur.

Baca Juga: Keren! Anak Indonesia Dampingi Cristiano Ronaldo di Piala Dunia

"Kita lagi mencari makanan yang bisa bertahan dua sampai tiga hari, ternyata pizza bisa lama umurnya, dan akhirnya kita beli pizza sebandungeun," kata Ridwan Kamil.

Sejak gempa melanda Kabupaten Cianjur, Ridwan Kamil turun langsung menanggulangi dampak bencana tersebut sekaligus menyemangati masyarakat dengan mengunjungi posko-posko pengungsian.

Halaman:

Editor: Gin Gin Tigin Ginulur

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Kota Bandung Sambut Hari Raya Imlek dengan Toleransi

Kamis, 19 Januari 2023 | 13:40 WIB
X